1 2 3 sayang semuanya

Wednesday, March 16, 2016

¤Bahaya Banyak Hutang¤

Selasa, 6 Jumadal Akhir 1437 H
15 Maret 2016 M

¤Bahaya Banyak Hutang¤

Banyaknya hutang akan mengundang keburukan2 di bawah ini,

¤» Melahirkan perkataan dusta dan khianat.

Nabi صلى الله عليه و سلم bersabda,

إِنَّ الرَّجُلَ إِذَا غَرِمَ حَدَّثَ فَكَذَبَ وَوَعَدَ فَأَخْلَفَ

"Sesungguhnya (biasanya) ketika seseorang dililit hutang, saat berbicara ia akan berdusta dan jika berjanji ia akan mengingkari." (HR. Bukhari)

¤» Tertunda masuk surga

Nabi صلى الله عليه و سلم bersabda,
"Demi DZAT yang jiwaku berada ditangan-NYA, seandainya ada seseorang yang gugur fii sabilillah kemudian hidup lagi, kemudian gugur lagi fii sabilillah dan hidup lagi, kemudian gugur lagi fii sabilillah dan hidup lagi, maka orang tersebut tidak akan masuk surga sampai hutangnya dilunasi. (Saat itu) tdk ada lagi emas dan perak untuk melunasinya, melainkan amal kebaikan dan keburukan." (HR. an-Nasa'i)

¤» Orang yg berhutang dgn niatan tdk ingin mengembalikannya, maka ia akan dibinasakan oleh ALLAH.

Nabi صلى الله عليه و سلم bersabda,

مَنْ أَخَذَ أَمْوَالَ النَّاسِ يُرِيْدُ أَدَاءَهَا أَدَّى اللَّهُ عَنْهُ وَمَنْ أَخَذَ يُرِيْدُ إِتْلَافَهَا أَتْلَفَهُ اللَّهُ

"Barangsiapa meminjam harta orang lain dgn niatan untuk mengembalikannya, maka ALLAH akan membantu proses pelunasannya. Dan barangsiapa meminjam dgn niat untuk merusaknya (tdk mengembalikan), maka ALLAH akan membinasakannya." (HR. Bukhari)

¤» Menunda pelunasan setelah jatuh tempo padahal mampu adalah zhalim.

Nabi صلى الله عليه و سلم bersabda,

مَطْلُ الْغَنِيِّ ظُلْم

"Menunda pembayaran (utang) bg org yg mampu adalah kezaliman." (HR. Bukhari)

¤» Hati tdk tenang krn tanggungan hutang selalu menghantuinya, terlebih jika sdh jatuh tempo

¤» Keutuhan rumah tangganya terancam. Banyak fakta pasutri bercerai akibat hutang

¤» Dpt memotivasi pelakunya berbuat kriminal.
___

(BBM Dakwah Al-Sofwa PIN 24C805BD)
logoblog

No comments:

Post a Comment